Valentino Rossi tampak menyaksikan langsung home race timnya, Mooney VR46 di MotoGP San Marino.
Dia turun trek untuk memberikan selamat kepada dua anak asuhnya di akademi VR46 yang sukses finis 2-3: Marco Bezzecchi dan Pecco Bagnaia.
Rossi turut hadir di parc ferme dan mendengarkan dengan seksama perkataan Marco Bezzecchi usai menyelesaikan balapan.
Rossi tentunya jadi saksi bagaimana eks rivalnya dulu, Dani Pedrosa masih tampil kompetitif pada balapan di Misano ini.