Anak Didik Valentino Rossi Sempat Shock Lihat Bagian Kaki Pecco Bagnaia Terlindas pada MotoGP Catalunya

Adapun anggota akademi VR46 lainnya, Luca Marini mengakui kejadian yang dialami Pecco Bagnaia sangat sulit secara mental. 

“Ya, cukup sulit secara mental karena ini melibatkan Pecco secara khusus. Kami memiliki persahabatan yang sangat baik,” ungkap Marini. 

“Cukup mengejutkan, insidennya, ketika saya menonton tayangan ulangnya di TV. Tapi untungnya, saya tahu bahwa dia baik-baik saja.” 

“Tidak ada cedera yang parah. Jadi ini adalah hal yang paling penting,” tambahnya. 

Buat deretan pembalap akademi VR46, MotoGP Misano akhir pekan ini bakal sangat spesial lantaran berstatus home race. 

Sumber: Crash 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *